Monday 25 November 2013

Peran Keluarga Untuk Bangsa



Peran Keluarga Untuk Bangsa,Ungkapan yang sering kita dengar adalah masa depan bangsa ada ditangan penerus bangsa.
Itu memang benar dan saya yakin anda juga setuju dengan ungkapan tersebut.

Namun untuk Menciptakan Generasi Muda yang "Unggul" memerlukan suatu proses.
Seperti kita tumbuh,mulai dari Janin,bayi,remaja,dan dewasa
dalam menciptakan generasi yang unggul harus ada kerjasama yang optimal antara keluarga(masyarakat) dengan pemerintah.

  • Peran keluarga adalah Mendidik anak dari usia dini
  • Peran pemerintah adalah memfasilitasi dan menjamin setiap warga negara untuk memperoleh  pendidikan 
Pendidikan merupakan tanggung jawab bersama antara keluarga masyarakat dan pemerintah. Sehingga orang tua tidak boleh menganggap bahwa pendidikan anak hanyalah tanggung jawab sekolah.

Fungsi keluarga dalam pembentukan kepribadian dan mendidik anak di rumah:

  1.  sebagai pengalaman pertama masa kanak-kanak
  2.  menjamin kehidupan emosional anak
  3. menanamkan dasar pendidikan moral anak
  4. memberikan dasar pendidikan social
  5. meletakan dasar-dasar pendidikan agama
  6. bertanggung jawab dalam memotivasi dan mendorong keberhasilan anak
  7. memberikan kesempatan belajar dengan mengenalkan berbagai ilmu pengetahuan dan keterampilan         yang berguna bagi   kehidupan kelak sehingga ia mampu menjadi manusia dewasa yang mandiri.
  8. menjaga kesehatan anak sehingga ia dapat dengan nyaman menjalankan proses belajar yang utuh.

Jika Keluarga,Masyarakat dan pemerintah Menjalankan perannya masing-masing dengan benar, tidak mustahil bangsa kita akan memiliki generasi-generasi yang super. tujuan dari semua itu adalah bahwa kita berharap  bangasa yang kita cintai ini bisa cepat tumbuh menjadi negara yang modern, negara pencipta inovasi-inovasi bukan hanya sebagai negara yang konsumtif. Dimana bangsa ini dengan jumlah penduduk kurang lebih 250 juta jiwa selalu menjadi sasaran empuk bagi negara-negara berkembang dalam pergelutan  pasar bebas. Jika bangsa ini tidak menangani generasinya dengan baik tidak menutup kemungkinan negara kita akan menjadi budak dinegeri sendiri dalam waktu kedepan.

1 comment: